cara membuat Cake Marmer Kacang

Rabu, 11 Februari 2015

Bahan-bahan

Terigu125 gram
Susu bubuk50 gram
Telur6 butir
Gula pasir125 gram
Margarin200 gram
Selai kacang100 gram
Coklat masak (lelehkan)50 gram
Coklat bubuk / pasta coklat1 sdm
Almondsecukupnya

Cara membuat

1
Semir loyang dengan margarin dan taburi dengan terigu tipis merata, sisihkan.

2
Campur margarin, selai kacang dan gula, kocok hingga tercampur rata dan lembut.

3
Tambahkan secara bergantian terigu, susu dan telur (satu per satu) ke dalam adonan sambil terus dikocok hingga mengembang.

4
Ambil sepertiga bagian adonan, tambahkan coklat masak leleh dan coklat bubuk / pasta coklat ke bagian ini, aduk hingga tercampur rata.

5
Tuang adonan putih dalam loyang. Selanjutnya tuang adonan coklat ditengahnya, lalu aduk pelan dengan garpu untuk membentuk motif coklat. Taburi dengan kacang almon di atasnya. Masukkan ke dalam oven.

6
Panggang dengan api sedang selama 90 menit atau hingga cake matang.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar